Rumah Warga Terkena Tanah Longsor,Babinsa Bersihkan Material Tanah

    Rumah Warga Terkena Tanah Longsor,Babinsa Bersihkan Material Tanah

    SEMARANG - Bencana Alam (Tanah Longsor) akibat Hujan Deras yang mengguyur Kabupaten Semarang dalam beberapa hari belakangan ini menimbulkan bencana alam banjir dan tanah longsor di beberapa Wilayah.

    Sertu Sukamto Babinsa Nyatnyono Koramil 14/Ungaran, pada kesempatan kali ini mendatangi warga yang dilanda bencana alam tanah longsor guna membantu warganya membersihkan  tumpukan material yang menimbun rumah warga  dengan bergotong royong bersama warga masyarakat di Desa Binaannya.

    Disela sela membersihkan material di Rumah Ibu Suparti (55) warga Rt 04/08 Dusun Blanten Desa Nyatnyono Kecamatan Ungaran Barat tersebut Sertu Sukamto memberikan dukungan moril bagi warganya tersebut, Minggu malam(11/09)

    Dirinya juga menghimbau kepada warga masyarakat di desa binaannya untuk selalu waspada apabila hujan deras, guna menghindari hal hal yang berakibat buruk contohnya banjir dan tanah longsor yang bisa saja menimpa bangunan rumah warga.

    Untuk mencegah bencana banjir dan tanah longsor Sertu Sukamto memberikan pengertian dan pemahaman bagi warga  agar tetap memelihara tanaman penghijauan disekitar pemukiman warga, sehingga dengan menanam kembali pepohonan disekitar rumah dapat mencegah terjadinya longsor ataupun banjir di wilayah binaan nya.

    Editor:Yudha27

    semarang jateng
    Wahyudha Widharta

    Wahyudha Widharta

    Artikel Sebelumnya

    Bacakan Amanat Menpora,Dandim Pimpin Peringatan...

    Artikel Berikutnya

    Perkuat Ketahanan Pangan,Babinsa Bantu Warga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Romo Paulus Kristian Seswantoko: Apresiasi Setinggi-tingginya kepada Polri dan TNI atas Dedikasi Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru
    Kompolnas Apresiasi Polri Atas Keberhasilan Operasi Lilin 2024
    Ketua Forum Studi Transportasi Apresiasi Polri Dalam Kelancaran Nataru 2024-2025
    Realisasi Anggaran MA Selama 2024
    Kebijakan-Kebijakan Baru Mahkamah Agung Selama 2024

    Ikuti Kami